Iklan

terkini

Cara Melamar Kerja Indomaret Online dan Offline │ Indek-News

AnakDesa
16/05/22, 06:18 WIB Last Updated 2022-05-15T23:18:22Z
cara melamar kerja indomaret online dan offline


INDEK-NEWS.COM - Cara Melamar Kerja Indomaret Online dan Offline │ Indek-News - Perusahaan waralaba yang merupakan anak perusahaan Salim Group yang disponsori oleh PT Indomarco Primatama, Grup Indomaret telah menyerap banyak karyawan di seluruh cabang yang yang ada di Indonesia. Bagi kamu yang ingin mencoba peruntungan dengan bekerja di di Indomaret tentu ini adalah peluang yang besar karena sampai saat ini masih banyak cabang yang sedang dikembangkan. 

Lalu bagaimana sarat untuk bekerja di Indomaret ? 
Ada banyak cara yang bisa kamu lakukan kan untuk melamar pekerjaan ke Indomaret baik secara online ataupun offline yaitu datang langsung ke kantor cabang di mana kamu akan melamar. 

Dokumen Persyaratan yang Harus dilengkapi


  • Resume atau Curiculum Vitae atau Daftar Riwayat Hidup 
  • Scan ijazah terakhir 
  • Transkrip pendidikan terakhir
  • Sertifikat pengalaman kerja (jika ada)
  • Surat keterangan sehat dari dokter
  • Scan Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau SIM
  • Scan atau file foto berwarna Anda ukuran 4 × 6 cm 
  • Namun demikian apabila kamu mau melamar secara online maka seluruh persyaratan di atas harus dikompres dalam bentuk PDF karena nantinya akan di upload. 

Cara Melamar Kerja Indomaret Secara Online 


Setelah kamu mempersiapkan dokumen-dokumen sebagai persyaratan untuk melamar kerja Indomaret dalam bentuk PDF maka ikutilah langkah-langkah berikut ini : 

  1. Buka dan kunjungi laman situs resmi indomaret di bagian karir https://indomaret.co.id/karir/ 
  2. Pada halaman tersebut kamu bisa melihat beberapa lowongan pekerjaan yang tersedia di berbagai wilayah 
  3. Setelah itu klik tombol daftar lowongan kerja 
  4. Pada halaman tersebut kamu bisa memilih jenjang pekerjaan mulai dari  Internship, Staff, Management Development Program, Professional hingga program Supervisor Management Trainee. 
  5. Kemudian pilih sesuai dengan kompetensi yang kamu miliki. 
  6. Setelah itu pilih daerah sesuai tempat domisili. 
  7. Kemudian ketika kamu sudah yakin lalu klik menu apply. 
  8. Langkah selanjutnya kamu akan mengisi form lamaran kerja yang tersedia. 
  9. Kemudian data diri yang harus diisi adalah  nomor KTP, nama lengkap, jenis kelamin, nomor telepon atau handphone yang bisa dihubungi, alamat email, tanggal lahir, berat dan tinggi badan, hingga alamat domisili. 
  10. Lalu upload dokumen PDF yang telah disediakan dengan ukuran maksimal 4 MB 
  11. Langkah terakhir setelah mengisi seluruh identitas dengan benar maka langsung saja klik kirim lamaran atau submit.

Cara Melamar Kerja Indomaret Secara Offline 


Untuk melamar kerja Indomaret secara offline sama hanya dengan melamar kerja ke tempat lain yaitu dengan cara mengirim dan membawa lamaran pekerjaan ke kantor Indomaret. Beberapa berkas yang harus dibawa saat melamar yaitu : 

  1. Surat lamaran kerja 
  2. daftar riwayat hidup atau CV terbaru 
  3. fotokopi ijazah terakhir beserta transkrip nilai 
  4. fotokopi KTP atau SIM 
  5. fotokopi SKCK terbaru serta yang masih berlak 
  6. juga pas foto terbaru ukuran 4 × 6 cm.

Demikianlah Cara Melamar Kerja Indomaret Online dan Offline │ Indek-News , bagi kamu yang ingin meniti karir di bidang tersebut selamat mencoba dan semoga berhasil.

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Cara Melamar Kerja Indomaret Online dan Offline │ Indek-News

Terkini

Iklan